Kejaksaan Negeri Pelalawan Bakti Sosial Peduli Covid-19

PELALAWAN-Kegiatan Bakti Sosial Kejaksaan Negeri Pelalawan dengan Tema Kejaksaan RI Peduli Covid -19 yang langsung dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Negeri Pelalawan Nophy Tennophero Suoth, SH, MH dengan didampingi oleh para kasi/Kasubbag, Pegawai, Ibu2 IAD dan tenaga honorer minggu yang lalu.

Bakti Sosial Kejaksaan Negeri Pelalawan bersama dengan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Daerah Pelalawan dalam rangka Kejaksaan RI Peduli Covid-19, menyerahkan paket sembako kepada warga yang berada di Desa Makmur kec Pangkalan Kerinci tempat Kantor Kejaksaan Negeri Pelalawan berdomisili, kepada Panti Asuhan Pondok Tahfiz Alqur’an anak Yatim piatu dan Dhuafa Kab. Pelalawan dan Tali Asih untuk satu orang Pensiunan Kejaksaan An. Ibu Painem.

Dalam kegiatan Bakti Sosial Kejaksaan peduli Covid19, Kejaksaan Negeri Pelalawan Nophy menyerahkan Paket Sembako sebanyak 43 paket untuk warga yang berada di sekitaran Kantor kejaksaan Negeri Pelalawan di Desa Makmur kec Pangkalan Kerinci yang diberikan secara simbolis kerumah beberapa warga kemudian selebihnya dilakukan penyalurannya melalui Kepala Desa Makmur sesuai dengan data yg telah di berikan. Sementara untuk Panti Asuhan Pondok Tahfiz Alqur’an anak Yatim piatu dan Dhuafa Kab. Pelalawan diserahkan :
– Beras 100 Kg
– Indomie 10 Dus.
– Telor 10 Papan
– Gula 10 Kg
– Minyak 24 Liter
– Teh isi 25 20 kotak.
– uang tunai sebesar Tp. 1.5 juta.

Sedangkan tanda tali asih untuk pensiunan Kejaksaan berupa paket sembako dan paket Kue Lebaran. Sebelumnya pada hari Rabu tanggal 22 April 2020 bertempat di Kantor Kejaksaan Negeri Pelalawan, Kepala Kejaksaan Negeri Pelalawan dan jajaran juga telah menyerahkan secara simbolis kurang lebih 50 paket sembako kepada insan Pers /Jurnalis melalui Ketua Ikatan Wartawan Online dan Pengurus PWI Kab. Pelalawan.

Penyerahan sembako tersebut tetap dilakukan dengan memperhatikan jaga jarak dan penggunaan masker serta pada kesempatan itu juga Kasi Intel Kejari Pelalawan menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan dan kesehatan dengan cara mencuci tangan, menggunakan masker, jaga jarak dan mematuhi himbauan pemerintah tentang Protokoler Covid19.

Pelaksanaan kegiatan Bakti Sosial Kejaksaan RI Peduli Covid -19 oleh Kejaksaan Negeri Pelalawan selesai dan berjalan dengan tertib, aman, dan lancar tutup beliau {Dau/Red}