SURABAYA, {DETEKTIFNEWS.com}-Pemerintah Masih menangani serius dalam pencegahan Wabah Coronavirus Disease (Covid-19) yang kini menjalar luas ke Indonesia, sudah tak bisa ditoleransi lagi penyebarannya.
Penyebaran Virus yang bermula dari Wuhan, Tiongkok ini hanya dapat dihentikan sesuai anjuran Pemerintah juga dengan segala kesadaran akan pentingnya kepatuhan terhadap perlindungan diri bagi warga Insonesia.
“Selain pengamanan diri serta pola hidup bersih dan sehat dengan rajin mencuci tangan menggunakan sabun, salah satunya juga kenakan APD,” kata Kody Lamahayu Fredy, Ketua Umum Dewan Pengurus Wilayah Asosiasi Perusahaan Bongkar Muat Indonesia Jawa Timur (DPW APBMI Jatim), Rabu pagi (15/4/2020).
Dengan merebaknya wabah virus Corona tersebut, Kody mengatakan, DPW APBMI Jatim merasa turut prihatin atas kurangnya alat perlindungan diri untuk mencegah wabah Covid-19. Melalui gerakan peduli ‘Turut Berbagi’ ini, beberapa perusahaan bongkar muat dalam naungan APBMI Jatim membagikan perangkat APD, termasuk masker bagi pekerja pelabuhan Tanjung Perak.
“Sebanyak 500 pcs APD dan 1000 paket sembako untuk kalangan tidak mampu,” kata Kody didampingi Sekretaris DPW APBMI Jatim, Endang Miyansih bersama sejumlah pengurus dan anggota di kantor DPW APBMI Jatim, Gedung Abdul Gowi, Jl Teluk Penanjung 39, Surabaya.
Ratusan unit APD untuk tenaga medis tersebut, lanjut Kody, berupa Hazmat Suit standar medis yang dibagikan kepada 5 Rumah Sakit rujukan Covid-19 di Surabaya yaitu, RSU Dr Soetomo, RSUD Sidoarjo, RS Unair , RSU Haji dan dan RSI Jemursari.
Dengan harapan, APD tersebut dapat memberikan kenyamanan dan rasa aman petugas medis dalam menangani pasien terinfeksi virus Corona di Rumah sakit tersebut.
Selain APD untuk medis, tambah Endang, pengurus dan anggota APBMI Jatim juga memberikan 1000 paket sembako untuk masyarakat tidak mampu yang terdampak Covid-19. Ribuan paket sembako yang diserahkan dalam Gelar berbagi peduli DPW APBMI Jatim di tengah pandemi Covid-19 ini terbagi di 4 zonasi di Surabaya.
“Masyarakat di Surabaya Utara, Selatan, Barat dan Surabaya Timur, termasuk juga masyarakat di Sidoarjo, Gresik dan Lamongan,” tambah Capt. Haryono, Wakil Ketua DPW APBMI Jatim yang turut memberangkatkan pembagian APD dan sembako untuk Covid-19.
Sementara, para Jurnalis yang hadir sekaligus melakukan tugas peliputan ikut menikmati pembagian Sembako. Dengan Ramah pegawai APBMI membagikan kepada setiap media yang hadir seraya mengucapkan, “Semoga kita semua selalu sehat ya Pak”, ungkapnya iba. {JAcK}