SURABAYA-SD Sekolah Alam Insan Mulia (SAIM) Surabaya kunjungi Pelabuhan Tanjung Perak pada Kamis (19/09). Rombongan siswa berjumlah kurang lebih 110 orang tersebut terdiri dari siswa kelas 5 SD & 20 guru pendamping disambut oleh pihak Humas Pelindo Sub Regional Jawa bersama petugas operasional & diajak berkeliling Terminal Penumpang Gapura Surya Nusantara (GSN) dengan memberikan kesempatan kepada para siswa untuk mengikuti simulasi menjadi penumpang kapal.
Kunjungan di terminal penumpang kapal laut modern pertama di Indonesia ini memberikan pengalaman belajar di luar kelas yang membuat para siswa lebih antusias dalam mempelajari seluk beluk pelabuhan yang berdiri sejak tahun 2014 ini.
Ana Adiliya selaku General Manager Kalimas & GSN mengaku sangat antusias menerima kunjungan tersebut karena baginya ini merupakan momentum yang tepat untuk memperkenalkan dunia pelabuhan khususnya Terminal Penumpang GSN kepada generasi muda sehingga dapat mengenal dunia kepelabuhanan sejak dini.
“Kegiatan ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk mengajak para siswa bermain sekaligus belajar & memberikan pengetahuan seputar pelayanan operasional Terminal Penumpang GSN seperti mengajak mereka mengikuti alur Debarkasi & Embarkasi mulai dari belajar cara mengecek jadwal, membeli dan menukar tiket, menunggu di ruang tunggu sementara, proses pemeriksaan barang, scanning boarding pass, menunggu ruang transit, sampai menuju garbarata (gerbang terakhir sebelum naik kapal), melihat fasilitas di Terminal Penumpang GSN dan menikmati pemandangan alam yang bisa disaksikan dari Surabaya North Quay (SNQ) yang berada di rooftop Lantai 3 Gedung GSN”, ungkap Ana, Selasa (1/10/24).
Para siswa dibekali ilmu kepelabuhanan melalui sesi presentasi mengenai proses bisnis pelabuhan Tanjung Perak dari pihak GSN. Siswa diberi informasi terkait sejarah berdirinya terminal penumpang GSN, pentingnya keberadaan Pelabuhan Tanjung Perak, fasilitas, serta tata tertib yang diberlakukan. Selanjutnya para siswa diajak berkeliling Terminal Penumpang GSN.
Tim Humas & petugas operasional GSN juga membuat sesi tanya jawab dan menyediakan berbagai souvenir menarik yang akan diberikan kepada siswa yang aktif bertanya maupun menjawab pertanyaan.
Dalam kegiatan tersebut, siswa juga dibekali tantangan mengerjakan lembar kerja (worksheet) yang harus diisi berdasarkan pemahaman yang diperoleh selama kunjungan. Dengan begitu siswa jadi lebih fokus pada pembelajaran. Bukan sekedar berkunjung, mereka berlatih kemampuan mengintegrasikan pengetahuan dengan pengalaman. {Red}